Struktur Beton Bertulang
Kode Mata Kuliah
KL3105
Jumlah SKS
3
Semester
Jenis Mata Kuliah
Bahan Kajian
Bahan Kajian | Kedalaman |
---|---|
Pendahuluan | Explore |
Lentur pada Balok Persegi | Expert |
Lentur pada balok T | Expert |
Lentur Balok dengan Tulangan Tekan | Expert |
Geser pada Balok | Expert |
Kemampuan Layanan Struktur Beton | Expert |
Kombinasi Gaya Tekan dan Lentur | Expert |
Pelat | Expert |
Panjang Penyaluran, Sambungan Lewatan, dan Pengangkuran Tulangan | Expert |
Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL) yang diemban mata kuliah
Kode CPMK | Unsur Capaian Pembelajaran Mata Kuliah (CPMK) |
---|---|
CPMK 1 | Mampu menjelaskan teori dsar desain lentur untuk balok (konsep penampang balok tertarik dan tertekan) dan mampu menghasilkan produk desain/rancangan komponen balok beton bertulang dalam performansi lentur, melalui penerapan pemahaman prinsip dasar rekayasa. |
CPMK 2 | Mampu menerapkan teori dasar desain geser (konsep studi mekanisme kegagalan geser balok beton) untuk menghasilkan produk desain/rancangan komponen balok beton bertulang dalam performansi geser, melalui penerapan pemahaman dasar rekayasa. |
CPMK 3 | Mampu mengidentifikasi kondisi batas kemampulayanan, terutama kontrol defleksi dan retak pada setiap permasalahan rekayasa. |
CPMK 4 | Mampu menghasilkan produk desain/rancangan kommponen kolom pendek (membahas konsep diagram interaksi dan bentuknya) yang memenuhi kebutuhan dan batasan (constraint) yang ada |
CPMK 5 | Mampu menghasilkan desain pelat satu arah dan dua arah yang sesuai dengan kebutuhan dan dalam batasan keselamatan yang aman. Kuliah dan tutorial |
Metode Pembelajaran
- Kuliah dan Tutorial
Modalitas Pembelajaran
- Dari segi penyerapan: visual dan auditorial. Dari segi pelaksanaan: sinkronus.
Metode Penilaian
- Pekerjaan rumah, kuis, ujian tengah semester, ujian akhir, dan diskusi kelas